
Itulah Chandra Gupta, diakui tidak hanya sesama rekan hairdresser Indonesia namun juga dari berbagai kalangan masyarakat termasuk diantara para selebitas Indonesia.
Di tahun 2018 ini, Chandra Gupta kembali menciptakan tatanan gaya rambut paling terkini untuk trend Spring/Summer 2018.
Yaitu dengan mengeluarkan trend dengan teknik pengeritingan terbaru yang disebut dengan Baby Glamour Perm, di mana customer dapat tampil fresh, muda, layaknya anak baru gede (ABG) namun tetap terkesan glamour.
Bagi Chandra Gupta, Tahun 2018 adalah saatnya untuk tampil beda. Tidak perlu harus melakukan perubahan ekstrim, cukup dengan mengganti gaya model dan warna rambut akan bisa terlihat lebih memukau.
Chandra Gupta melansir gaya rambut wanita untuk tahun 2018, datang dari era “Bob Modern” yang dipadukan dengan “Permanent Blow Out”.
Tatanan bergelombang dengan ikal yang beraturan, modern dan sangat ekspresif dituangkan dengan nama “Baby Glamour”.
Pengeritingan termodern dengan teknik yang berbeda dan pengerjaan yang simple mampu menciptakan hasil yang natural dan elegant.
Bertempat di Chandra Gupta Salon, Mall Taman Anggrek Jakarta Barat, Jumat (6/4/2018, Chandra Gupta mempermak rambut selebritas Indonesia, Shandy Aulia dan Javier Justine, dengan tatanan gaya rambut Baby Glamour Perm dan Magic Volume.
“Saya menciptakan trend Baby Glamour Perm ini memang diperuntukan bagi siapa saja yang ingin terlihat muda dan tetap glamour,”papar Chandra Gupta kepada www.estetca.co.id.
Sementara Javier Justine, Chandra Gupta menciptakan gaya rambut Magic Volume yaitu pengertingan secara alami tanpa ada bekas atau tanda sela-sela dikepala.
“Untuk gaya rambut ini saya tidak terlalu banyak bermain tekstur, karena saya tidak mau terlihat ringan jadi keriting ini harus terlihat berat namun movement. Dan saya lebih bermain graduation dan disconnecting, sehingga wave -nya tidak terlalu ke atas tidak terlalu kecil, sehingga volumenya tetap di bawah,” terangnya lagi.
Usai rambutnya di tata Chandra Gupta dengan Baby Glamour Perm, Shandy Aulia terlihat bahagia sekali. .
“Gaya rambut ini saya suka sekali, cocok dengan karakter saya, terima kasih banyak om Chandra Gupta. Ayo bagi yang ingin tampil beda di tahun 2018, cobalah Baby Glamour Perm ini,” papar Shandy Aulia dengan senyum bahagianya.
Sementara Javier Justin mengungkapkan, bahwa walau bukan pengalaman pertama berambut curly, namun gaya rambut Magic Volume ini memliki kelebihan tersendiri yaitu lebih bertekstur, bervolume dan sangat rapih.
Untuk trend warna 2018, Chandra Gupta meghadirkan “Bright Colours”, tidak bisa dipungkiri bahwa warna rambut sudah seperti aksesori, menambah nilai plus penampilan.
Dengan mengandalkan warna “Brown” sebagai monokromatik ke dalam tatanan rambut, mampu memberikan kesan seksi dengan semburat “COPPER” menambah keanggunan . Sekarang waktunya untuk tampil lebih percaya diri.
Kemudian, untuk trend make up, Chandara Gupta mengusung Pretty Red yaitu gaya make up “Classic Look” dengan menonjolkan pendar kompleksi segar, apapun rona kulitnya, dengan mengaplikasikan dasar riasan ringan, wajah berseri akan didapatkan.
Sntuhan lipstick merah menghias bibir bisa membuat lebih stunning. Agar tidak berlebihan gunakan riasan pipi dan mata dengan warna soft.
eyeshadow berwarna coklat natural disapukan secara tipis dan rapi disekeliling mata.
Tambahkan bulu mata palsu yang sesuai dengan bentuk mata. Alis yang tegas terlihat kontras dengan blush on berwarna pink, menyerasikan penampilan riasan wajah. Lipstick nuansa merah memang everlasting trend